Bagikan Artikel ini
SobatASK - Yayasan Gemilang Sehat Indonesia

Kamu Gak Sendirian!

4 Tanda Ini Adalah Bentuk Gaslighting, Yuk Kenali!

Pernah nggak sih kamu dalam kondisi tidak sepaham dengan seseorang dan disaat yang bersamaan, kata-kata dari orang tersebut membuat kamu merasa kecil dan meragukan dirimu sendiri?

Selisih paham itu wajar yah, SobatASK. Namun, jika kamu sampai merasakan perasaan negatif tersebut, bisa jadi kamu mengalami Gaslighting?

Apa sih Gaslighting itu?

Mengenal Istilah
‘Gaslighting 1 - Gemilang Sehat

Gaslighting merupakan bentuk manipulasi yang termasuk dalam kekerasan psikologis. Gaslighting bisa terjadi dalam hubungan asmara, hubungan keluarga, lingkungan kerja, dan kehidupan sosial masyarakat.

Nah, tindakan manipulatif ini bisa membuat seseorang meragukan atau mempertanyakan diri dan pikiran mereka. Tujuan dari sikap ini untuk membuat korban merasa bersalah.

Supaya mendapat gambaran lebih jelas, yuk kita simak contoh-contoh perilaku gaslighting!

Mengenal Istilah
‘Gaslighting 2 - Gemilang Sehat

  1. Meremehkan Perasaan Orang Lain : Sikap semacam ini bisa dirasakan ketika kamu mengungkapkan perasaanmu atau hal-hal yang membuat kamu terganggu, kamu malah dicap terlalu sensitif. Bisa jadi kamu tidak nyaman dengan cara temanmu bergurau, alih-alih meminta maaf justru pelaku gaslighting akan berkata “itu hanya lelucon, kenapa kamu marah”

Mengenal Istilah
‘Gaslighting 3 - Gemilang Sehat

2. Sengaja Mengalihkan Pikiran : Teman yang menggunakan taktik ini akan mencoba mengalihkan fokus dari masalah yang sebenarnya dengan membuat kamu merasa bersalah atau tidak relevan. Misalnya, ketika kamu mengungkapkan ketidaknyamanan terhadap perilaku teman yang suka meminjam barang-barangmu tanpa izin, mereka mungkin menjawab dengan “kamu selalu menyalahkan orang lain” dan menyalahkan tindakan-tindakanmu yang tidak ada hubungannya dengan masalah utama.

Mengenal Istilah
‘Gaslighting 4 - Gemilang Sehat

3. Membuatmu Merasa Bersalah dan Sendiri : Gaslighter dapat membuat kamu merasa bersalah atas perasaan atau reaksimu, sehingga kamu merasa tidak berhak merasa seperti itu. Misalnya, temanmu terlambat satu jam dari waktu janji yang kalian tentukan, kamu merasa dia tidak menghargai waktu yang sudah kamu luangkan untuknya. Tanpa meminta maaf, gaslighter bisa saja melemparkan kesalahannya padamu dengan berkata “kamu tidak bisa mengerti dirinya” atau “kamu tidak sabar.”

Mengenal Istilah
‘Gaslighting 5 - Gemilang Sehat

4. Melebih-lebihkan Apa yang Dilakukannya : Ketika kamu berselisih dengan seorang gaslighter, mereka bisa saja bersikap melebih-lebihkan kontribusi atau pengorbanan mereka dalam hubungan, sehingga membuat kamu merasa berhutang budi dan pokok masalah yang sedang kalian hadapi seakan-akan tidak penting lagi.. Misalnya, mereka mungkin berkata, “aku sudah melakukan begitu banyak untukmu, tapi kamu tidak pernah menghargainya.”

Apa sih dampak jika kita terkena perilaku gaslighting secara terus-menerus dalam hidup?

SobatASK, beberapa emosi tertentu yang bisa muncul saat menjadi korban gaslighting. ini tanda-tandanya:

  • Selalu minta maaf, bahkan sekalipun kamu menyadari bahwa tidak ada yang salah dari perbuatanmu
  • Kamu selalu merasa tidak bisa melakukan sesuatu dengan benar. Kamu jadi takut bertindak dan mengambil keputusan atas dirimu sendiri.
  • Sering merasa gugup, cemas, atau khawatir dan meragukan dirimu sendiri.
  • Kamu jadi berpikir jika dirimu terlalu sensitif sehingga kamu menoleransi perilaku negatif orang lain.
  • Putus asa dan frustasi jika berada dalam hubungan manipulatif dalam jangka panjang.

Mengenal Istilah
‘Gaslighting 8 - Gemilang Sehat

SobatASK, Jangan biarkan dirimu terus menerus terperangkap dalam pola perilaku gaslighting yang merugikan. Pahami tanda-tandanya, dan beranilah untuk mengambil langkah-langkah yang tepat untuk melindungi dirimu sendiri. Ingatlah, hubungan yang sehat adalah yang didasari oleh saling menghormati dan menghargai. Kamu bisa mulai dengan penghormatan pada dirimu sendiri, yah!

Ingin Mendapatkan Kabar Terbaru dari Kami?

Berlangganan Nawala Yayasan Gemilang Sehat Indonesia

Logo Yayasan Gemilang Sehat Indonesia - Full White

Yayasan Gemilang Sehat Indonesia (YGSI) merupakan lembaga non-profit atau NGO yang bekerja di Indonesia sejak 1997 untuk isu Hak Kesehatan Seksual dan Reproduksi (HKSR), serta pencegahan Kekerasan Berbasis Gender dan Seksual (KBGS). Kami percaya bahwa seksualitas dan kesehatan reproduksi manusia harus dilihat secara positif tanpa menghakimi dan bebas dari kekerasan.

Keranjang
  • Tidak ada produk di keranjang.