Bagikan Artikel ini
SobatASK - Yayasan Gemilang Sehat Indonesia

Kamu Gak Sendirian!

Mengambil Keputusan Tanpa Mengikuti Perasaan Orang Lain

Berbicara soal mengambil keputusan, pernah tidak sih kamu merasa tidak enak dengan orang yang terlibat di dalamnya? Seperti, kamu sebenarnya tidak ingin menerima sebuah tawaran, tetapi dia adalah teman atau orang yang kamu segani, jadinya.. mau tidak mau kamu menerima tawarannya karena merasa tidak enak dengan dia. Ya, hal tersebut adalah hal yang sangat wajar, karena kita sebagai manusia memiliki berbagai macam perasaan di dalam diri kita. Kita sebagai manusia juga mampu menempatkan perasaan kita di diri orang lain, sehingga kita bisa berspekulasi tentang apa yang mereka rasakan.

 

 

1 2 1 - Gemilang Sehat

 

Setiap perbuatan pasti ada konsekuensinya, konsekuensi bisa bersifat positif dan negatif. Sama halnya dengan mengambil keputusan, tentu akan ada hasilnya kelak, baik yang berjangka pendek maupun panjang. Oleh karena itu, kamu harus pikirkan secara matang-matang keputusan yang akan kamu ambil dan tentunya kamu juga harus bijak dalam mengambil keputusan tersebut.

 

1 3 1 - Gemilang Sehat

 

Jika kamu membuat keputusan dan mengkaitkannya dengan perasaan orang lain, maka ke depannya kamu tidak akan bisa menyelesaikannya dengan hati atau gairah secara 100%. Contohnya seperti, seorang teman memintamu untuk membantu mengerjakan bagiannya dia dari tugas kelompok karena dia sedang ada acara lain sehingga dia tidak bisa mengerjakan bagiannya, dan kamu tidak enak untuk menolak karena dia adalah temanmu. Jika kamu memiliki waktu senggang dan sedang sangat ingin mengerjakan tugas, kamu pasti akan menerima tawarannya. Namun, jika kamu juga sedang memiliki banyak tugas atau sedang ingin istirahat, apakah kamu tetap akan menerima tawarannya?

 

 

4 1 - Gemilang Sehat

 

Menjadi pribadi yang “tidak enakan” tentu bukanlah hal yang mudah untuk dijalani. Ketika kamu membuat keputusan karena mengikuti keinginan orang lain dan tidak bisa menolaknya, tentu akan ada kerugian yang kamu alami. Seperti, kamu akan lebih sering mengikuti pendapat orang lain dan sulit mengungkapkan pemikiran kamu kepada orang lain, sehingga orang lain bisa meremehkan dan tidak menghargai kamu karena kamu dianggap orang yang pasif dan tidak tegas. Lalu, kamu juga akan kekurangan me time dan tidak enjoy akan hidup kamu sendiri. Dan tentunya, sifat kamu yang seperti ini bisa membuat kamu dimanfaatkan orang lain untuk seterusnya.

 

5 1 - Gemilang Sehat

 

Berbeda halnya jika kamu mengambil keputusan karena keinginan kamu sendiri, tentu kamu akan menjalaninya dengan senang hati. Contohnya seperti, kamu memutuskan untuk join di sebuah organisasi karena keinginan kamu untuk mendapatkan pengalaman baru dan tanpa paksaan dari orang lain. Ketika kamu sudah diterima, lalu kamu menjalani pekerjaan atau kegiatannya dengan ikhlas dan penuh ketekunan, pasti hasilnya juga akan maksimal. Kamu juga akan enjoy menjalaninya meskipun beberapa kali kamu memliki waktu yang sulit, tetapi kamu akan mengambil sisi positifnya dari semua itu, karena dari awal ialah kamu sendiri yang memiliki kendali untuk mengambil keputusan tersebut.

Dalam mengambil keputusan, ada baiknya kamu mempertimbangkan beberapa hal terlebih dahulu.

 

7 1 - Gemilang Sehat

 

 

Nah, mulai sekarang, kamu harus bisa untuk menolak jika ada tawaran atau ajakan yang memang tidak kamu sukai. Jika kamu terus-menerus menerima, maka kamu akan sedikit atau bahkan tidak merasakan kebahagiaan dalam hidupmu. Oleh karena itu, cobalah untuk bisa melakukan komunikasi asertif kepada siapapun. Cobalah untuk berkata ‘tidak’ jika kamu tidak menginginkannya dan cobalah untuk memikirkan apa yang kamu inginkan terlebih dahulu. Ingat ini ya! Kamu tidak akan pernah merasa bahagia jika kamu sendiri tidak bahagia. Jadi, kamu harus memprioritaskan dirimu terlebih dahulu sebelum orang lain dalam mengambil keputusan dalam hidupmu.

 

 

 

6 1 - Gemilang Sehat

 

 

Penulis : Salsabila Istifany

Pemenang Kedua Kategori Kuliah/Umum Sobat ASK Article Writing Competition

 

Ingin Mendapatkan Kabar Terbaru dari Kami?

Berlangganan Nawala Yayasan Gemilang Sehat Indonesia

Artikel SobatASK Lainnya

Jelajahi berbagai informasi seputar kesehatan seksual dan reproduksi remaja dari sumber yang terpercaya.

Kamu Gak Sendirian!
Logo Yayasan Gemilang Sehat Indonesia - Full White

Yayasan Gemilang Sehat Indonesia (YGSI) merupakan lembaga non-profit atau NGO yang bekerja di Indonesia sejak 1997 untuk isu Hak Kesehatan Seksual dan Reproduksi (HKSR), serta pencegahan Kekerasan Berbasis Gender dan Seksual (KBGS). Kami percaya bahwa seksualitas dan kesehatan reproduksi manusia harus dilihat secara positif tanpa menghakimi dan bebas dari kekerasan.

Keranjang
  • Tidak ada produk di keranjang.