Bagikan Artikel ini
SobatASK - Yayasan Gemilang Sehat Indonesia

Kamu Gak Sendirian!

Pameran PhotoVoice: Ketika Remaja Bersuara Lewat Foto

Pada Jumat siang 9 Oktober 2015 yang cerah dan berangin di Jalan Darmokali Surabaya, pameran photovoice berlangsung dengan ramainya. Sebanyak 19 remaja memamerkan hasil fotonya yang diambil dengan metode photovoice. Pelatihan PhotoVoice ini bertujuan untuk membuat pesan yang menunjukkan pentingnya remaja mendapatkan akses layanan kesehatan seksual & reproduksi yang ramah remaja, pendidikan seksual komprehensif, dan pelibatan laki-laki dalam menghapus kekerasan. Hasil dari pelatihan ini akan digunakan sebagai alat advokasi untuk mengubah kebijakan dan membangun gerakan sosial terkait isu-isu tersebut.

DSC_0918

Organisasi yang terlibat dalam proyek photovoice ini antara lain Aliansi Remaja Independen, CD Bethesda, Instituta Hak Asasi Perempuan, PKBI Pusat & Daerah (Bali, Daerah Istimewa Yogyakarta, DKI Jakarta, Jambi, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Sumatera Utara), Rifka Annisa, SIKOK Jambi, Yayasan Pelita Ilmu, Yayasan Pulih, dan Youth Forum Papua. Pesan-pesan yang disuarakan dalam pameran photovoice pada tanggal 9 Oktober 2015 ini adalah “Kami Butuh Informasi”, “Kami Butuh Perlindungan”, “Kesetaraan Gender”, “Penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan”, “Kekerasan terhadap Perempuan”, dan “Sudahkah Kami Mendapatkan Layanan?”, serta sejumlah pesan kunci lain terkait remaja.

DSC_0926

PhotoVoice sendiri berakar dari jurnalisme dan pembangunan internasional. PhotoVoice berfokus pada suatu isu dan bertujuan untuk membawa perubahan terhadap peserta, memberdayakan mereka untuk menginformasikan orang lain dan terlibat aktif dalam pembuatan keputusan yang mempengaruhi kehidupan mereka dan masyarakat. Peserta yang terlibat dalam proyek PhotoVoice diminta untuk menyatakan pendapatnya dengan memotret obyek atau kejadian yang mampu menyuarakannya.

DSC_0927

Pameran photovoice berlangsung dengan bekerja sama dengan SeBAYA PKBI Jawa Timur dalam rangka perayaan International Youth Day 2015. Acara dibuka oleh Monique Soesman selaku Direktur Rutgers WPF Indonesia, penampilan Dance4Life, teater komunitas, dan pembukaan gembok secara simbolik yang menandakan bahwa pameran telah dibuka. Setelah pameran resmi dibuka, para pengunjung dipersilahkan masuk ke ruang pameran untuk menelusuri 32 karya photovoice. Sambil disambut dan ditemani oleh sejumlah peserta yang berperan sebagai presentator foto, pengunjung mengikuti alur photovoice yang sudah disusun berdasarkan tiga tema berbeda.

DSC_0956

DSC_0970

DSC_0997

DSC_0946 DSC_0947  DSC_0964 DSC_0966  DSC_0976 DSC_0979 DSC_0981 DSC_0988 DSC_0989

PROFIL PESERTA

Ingin Mendapatkan Kabar Terbaru dari Kami?

Berlangganan Nawala Yayasan Gemilang Sehat Indonesia

Logo Yayasan Gemilang Sehat Indonesia - Full White

Yayasan Gemilang Sehat Indonesia (YGSI) merupakan lembaga non-profit atau NGO yang bekerja di Indonesia sejak 1997 untuk isu Hak Kesehatan Seksual dan Reproduksi (HKSR), serta pencegahan Kekerasan Berbasis Gender dan Seksual (KBGS). Kami percaya bahwa seksualitas dan kesehatan reproduksi manusia harus dilihat secara positif tanpa menghakimi dan bebas dari kekerasan.

Keranjang
  • Tidak ada produk di keranjang.